Film tentang Viking atau dikenal juga bangsa Skandinavia memang luar biasa bagus, Para kelompok Viking tersebar ke beberapa bagian Greenland dan Rusia.
Mereka sudah hidup sejak abad ke 8 sampai abad ke 11 dikenal penjelajah tangguh. Dari sejarah tersebut banyak Produser Film yang membuat cerita kehidupan para Viking.
Rata2 kriteria minimal umur 18+ karena memang ada beberapa scene kisah petualangan film Viking dengan adegan pertarungan.
Daftar isi
Rekomendasi Film Tentang Viking Terbaik
Untuk kamu yang penasaran apa saja Rekomendasi Film Tentang Viking yang bisa kamu tonton bersama sahabat ataupun keluarga besar. Berikut ini list film ya, pastinya menarik
The Vikings
Adaptasi Film dari Karya Novel Edison Marshall membuat banyak yang tertarik menonton nya.
Untuk bisa memperkuat Film Vikings ini nuansa film dibuat latar belakang Jaman Viking, lokasi Syuting Utama berada di Norwegia. Namun ada tempat diluar Norwegia juga yang dijadikan lokasi Syuting film ini yaitu Teluk Kim di Negara Kroasia dan Kastil di Brittany Timur Laut.
Inti film ini menceritakan perebutan calon pengantin Wanita di Bangsa Viking dan membuat banyak Perselisihan di dalamnya. Film ini disutradarai Richard Fleischer tahun 1958
Baca Juga : Film Tentang Kerajaan Eropa
Thor
Kamu pasti kenal dengan karakter bernama Thor. Yap, Thor berasal dari Marvel Comics.
Sinopsis Film Tentang Viking ini bercerita Seorang Dewa Guntur di usir dari Langit untuk pergi ke Bumi.
Aktor Chris Hemsworth berhasil membintangi film ini untuk masuk Jajaran Box Office dan juga jadi salah satu film Trilogi. Banyak masyarakat yang antusias sekali ketika film Thor ini rilis.
Valhalla Rising
Kamu yang sudah film action pasti wajib tonton Film Epik Viking yang berjudul Valhalla Rising. Diperankan Aktor terkenal bernama Mads Mikkelsen membuat film ini terasa luar biasa.
Film ini berlatar zaman Viking, menceritakan pejuang bermata satu yakni Mikkelsen yang melarikan diri dari perbudakan.
Banyak aksi brutal perang selama abad pertengahan, lautan darah menyelimuti Medan pertempuran.
Film ini memang sangat luar biasa dan banyak mendapat respon positif dari penonton. Tapi hal tersebut berbanding terbalik ketika bertanya keuntungan dari film ini.
Salah satu Faktor menjadikan produksi film ini mahal karena Lokasi Syuting berada di perbukitan Skotlandia dengan pemandangan sangat indah ciri khas pada zaman Viking
The 13th Warrior
Salah satu film yang dianggap gagal meraih profit/keuntungan karena ongkos produksi tidak sebanding dengan pendapatan.
Ongkos produksi yang harus di keluarkan sekitar 160 juta Dolar namun pendapatan total hanya 61 Juta Dolar.
Film ini di adaptasi dari Novel Sejarah dan termasuk Fiksi karya negara Amerika. Film ini sudah ada sejak tahun 1999.
Outlander
Kamu yang suka dengan genre film sci-fi bisa tonton film ini. Film yang unik banyak yang cocoklogi karena mirip film Cowboys vs Aliens
Akan tetapi film ini kurang sukses menarik banyak penonton di bioskop. Kamu yang penasaran dengan kehidupan para bangsa Viking bisa tonton Film ini.
Inti dari film ini menceritakan tentang pertarungan bangsa Viking di zaman Dahulu (batu) vs Aliens yang turun ke tanah mereka
How the Train Your Dragon
Film ini sangat cocok ditonton bersama anak kamu atau adik2 kamu di rumah.
Genre Action berjenis Viking namun dengan sentuhan animasi dari Dreamworks Animation.
Ide film ini mengambil dari Buku karya Cressida Cowell. Film ini berhasil menggabungkan Produksi Animasi dan Latar belakang Cerita Para Bangsa Viking
Tak Heran banyak yang menyukai film ini dan masuk ke jajaran Box Office
Beowulf
Film Animasi lain dengan Cerita Viking yakni berjudul Beowulf. Gabungan CGI dan Animasi membuat semua terasa nyata.
Tulisan dari Roger Avary dan Neil Gaiman berhasil membuat karya film Epik.
Inti Cerita film ini mengkisahkan Mitos Viking dan Mitologi Yunani pada zaman dahulu.
Salah satu inspirasi dibuatnya film Beowulf juga dari puisi inggris Kuno dengan judul yang sama
Pathfinder
Film tentang Viking lainnya berjudul Pathfinder. Di rilis tahun 2007 hasil garapan sutradara Marcus Nispel.
Film yang kurang sukses dipasaran, hampir mirip dengan sebelum nya karena pemasukan dari film tidak sebanding biaya produksi atau bisa dibilang merugi.
Namun kami tetap rekomendasikan kamu tonton film ini. Jalan cerita yang unik dan aktor film dari jajaran aktor ternama seperti Ralf Moller, Moon Bloodgood, Karl Urban, Clancy Brown Jay Tavare, Dan sebagainya
Penutup
Mungkin cukup sekian list film tentang viking yang bisa kamu tonton saat weekend.
Kamu yang suka film genre Action bisa jadikan list film diatas untuk referensi tonton kamu agar bisa belajar juga tentang sejarah zaman Viking.